Ilustrasi Hotel, Hotel, Managed Service, Hospitality, VNT Networks, Nomaden TV

Catat! Ini 5 Alasan Pentingnya Managed Service untuk Bisnis Perhotelan

June 18, 2024

Managed service adalah layanan yang berfokus pada pengelolaan, pemeliharaan hingga dukungan teknis infrastruktur IT. Misalnya dimulai dari sistem manajemen properti (PMS), jaringan, keamanan data, hingga layanan pelanggan yang berbasis teknologi. Untuk itu, managed service tentunya memiliki peranan penting pada bisnis perhotelan.

Bisnis perhotelan adalah bisnis yang sangat erat dengan sistem teknologi dan informasi. Sistem itu tentunya membutuhkan managed service demi menjaga keamanan dan kenyamanan para tamu. Berikut ini penjelasan tentang alasan pentingnya managed service untuk bisnis perhotelan.

1. Efisiensi Operasional yang Lebih Tinggi

Managed service membantu bisnis perhotelan dalam mengelola dan mengoptimalkan operasional. Pengelolaan dan optimalisasi tersebut tentunya akan meningkatkan efisiensi operasional, mengurangi downtime, serta memastikan bahwa semua sistem berjalan dengan lancar.

2. Keamanan Data yang Lebih Baik

Bisnis perhotelan harus menjaga keamanan data para tamu. Solusi tersebut ditawarkan oleh managed service. Melalui kecanggihannya, managed service dapat melakukan perlindungan terhadap serangan siber hingga kebocoran data. Layanan itu pun bisa memastikan informasi pribadi dan transaksi tamu tetap aman.

3. Dukungan dan Pemeliharaan yang Konsisten

Selain itu, keunggulan managed service untuk bisnis perhotelan adalah layanan support hingga 24/7. Managed service juga menawarkan pemeliharaan rutin untuk menjaga setiap kebutuhan teknologi dan informasi hotel tetap berjalan dengan lancar. Melalui managed service, setiap masalah teknis dapat ditangani dengan cepat.

4. Pengurangan Biaya Operasional

Melalui managed service, bisnis perhotelan dapat secara langsung mengurangi biaya operasional terkait teknologi. Apabila dibandingkan dengan investasi dana besar pada infrastruktur IT dan staf internal, hotel dapat mengakses teknologi canggih dan dukungan profesional dengan biaya yang lebih terjangkau melalui managed service.

5. Fokus pada Layanan Pelanggan

Managed service telah menangani aspek-aspek teknis dan operasional. Untuk itu, staf hotel akan lebih fokus untuk memberikan pelayanan terbaik kepada tamu. Pengalaman dan kenyamanan yang meningkat itu tentunya dapat menghasilkan kepuasan serta loyalitas tamu pada hotel.

Sebagai digital service provider, VNT Networks menawarkan managed service khusus untuk hospitality connectivity. VNT Networks juga memiliki layanan IPTV technology, internet, hingga wireless and site survey untuk memaksimalkan konektivitas bisnis perhotelan.

© 2024 Nomaden TV. All Rights Reserved. All other trademarks belong to their respective owners.